Pameran The Jakarta International Handicraft Trade Fair (INACRAFT) 2023 di Jakarta Convention Center (JCC), mengundang banyak perhatian khalayak. Bukan hanya warga lokal, event bergengsi ini juga dikunjungi banyak warga negara asing.
Para pengunjung warga negara asing sangat tertarik dengan produk-produk handmade. Di antaranya, ecoprint, baik, bordir, maupun dan masih banyak lagi.
“Alhamdulillah, mereka (warga asing) itu senang dengan produk-produk handmade Namira. Motifnya dianggap unik dan menarik,” ujar Yayuk Eko Agustin Wahyuni, owner Namira Ecoprint, Kamis (2/3/2023).
Yayuk Eko menuturkan, INACRAFT memang salah satu pameran yang paling dinanti oleh pelaku usaha seperti diri. Karena banyak peminat dan pembeli produk-produk kerajinan, baik dari dalam negeri maupun luar negeri.

“Selain jadi ajang promosi dan penjualan, pameran ini juga menjadi ajang interaksi dan pertukaran informasi mengenai tren produk,” jelas Yayuk yang dinobatkan sebagai Juara 1 Pengusaha Berprestasi Tingkat Nasional IWAPI 2022 ini.
INACRAFT, imbuh dia juga merupakan kesempatan bagi pelaku usaha memamerkan produk-produk unggulannya yang berkualitas sekaligus meningkatkan kapasitasnya.
Dengan mengikuti INACRAFT ini, Yayuk Eko menyatakan bisa memperluas jangkauan pasar agar mampu bersaing dengan produk berkualitas lainnya di pasar dunia. (*)